![]() |
ilustrasi grafik peningkatan covid-19 yang terus meningkat |
Covid-19 atau yang populer disebut corona merupakan penyakit yang mampu menyebar dengan begitu cepat. Penyakit yang berasal dari virus ini memiliki gejala yang hampir mirip dengan flu dan batuk sehingga keberadaannya sangat sulit untuk dikenali. Nah untuk mengetahui apakah seseorang telah terjangkit virus corona, maka dapat di cek dengan menggunakn PCR test. Nah untuk itu, dalam rangka mempercepat penanganan virus corona ini, pemerintah memperbanyak tempat yang melayani PCR test yang sebelumnya hanya ada satu yakni di Jakarta. Hingga kini sudah banyak daerah di Indonesia yang memiliki fasiltas untuk PCR test. Termasuk di beberapa tempat yang menyediakan pcr test terdekat di Banjarmasin.
Covid-19 juga dapat menular dengan cepat sehingga hampir seluruh negara di dunia terserang oleh virus yang satu ini. PCR test merupakan alat yang diklaim cukup akurat untuk mendeteksi apakah seseorang terjangkit virus corona atau tidak. PCR test sendiri merupakan singkatan dari Polymerase Chain Reaction. Adapun cara kerja alat ini adalah melakukan pemeriksaan dengan melalui sample usapan rongga mulut dan rongga hidung.
Nah pada pemeriksaan PCR, material RNA akan dibaca dan disamakan dengan model covid-19 sehingga dianggap memiliki tingkat akurasi yang tinggi oleh para pakar. PCR juga sering disebut dengan nama swab test yang menggunakan sampel cairan yang berasal dari saluran pernapasan bawah sebagai bahan pemeriksaan. Adapun tes ini dilakukan dengan cara menyeka bagian belakang tenggorokan.
Adapun hasil pemeriksaan dari PCR ini akan keluar dalam jangka waktu sekitar 20 sampai dengan 30 menit. Dalam pelaksanaanya, pasien akan diambil sampel cairan di saluran pernapasan bawah. Nah setelah sampel tersebut sampai di lab, maka para peneliti akan mengekstrak asam nukleat yang mana asam tersebut mengandung genom virus yang dapat menentukan adanya infeksi atau tidak.
Untuk selanjutnya peneliti akan memperkuat daerah genom tertentu dengan teknik yang dikenal sebagai reaksi berantai transkripsi polimerase terbalik. Nah dari sini peneliti mendapatkan sampel besar yang selanjutnya dapat dibandingkan dengan virus corona atau SARS-CoV-2. Virus ini memiliki 30.000 nukleotida yakni blok bangunan yang membentuk DNA dan RNA.
Nah Indonesia sendiri pada awalnya PCR atau test swab hanya bisa dilakukan di Jakarta. Jadi hasil sampel yang diambil dari berbagai daerah akan dikirimkan ke Jakarta yang kemudian hasilnya akan dikembalikan ke daerah tersebut. Namun karena penyebaran virus semakin tidak terkendali maka para pemerintah daerah pun mendatangkan fasilitas tersebut ke beberapa tempat yang mampu mengadakan PCR Test, salah satunya adalah pemerintah Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Iya Banjarmasin memiliki beberapa tempat yang memiliki fasilitas PCR yakni di Klinik Kinibalu dan RSUD Ulin Banjarmasin.
Adapun hasil pemeriksaan PCR dapat akan waktu minimal 5 hari atau satu minggu setelah pengambilan sampel cairan tenggorokan dilakukan oleh dokter spesialis mikrobiologi klinik dan analisis laboratorium. Selain dua tempat di Banjarmasin, terdapat beberapa tempat lagi yang memiliki fasilitas PCR di Kalimantan Selatan. Iya gugus tugas percepatan penanganan covid-19 Kalimantam Selatan mengoperasika alat PCR guna membaca swab test covid untuk mempercepat penganan covid-19.
Selain Klinik Kinibalu dan RSUD Ulin Banjarmasin, tempat yang memiliki fasilitas PCR test terdekat di Banjarmasin yaitu di Balai Teknologi Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BTKLPP) Banjarbaru, Balai Vetereriner Banjarbaru. Nah dengan demikian diharapkan dapat mempercepat penanganan virus covid-19 sehingga pandemi akan segera berakhir.
Memiliki pengetahuan tentang covid-19 ini juga sangatlah penting, karena selain kita menjaga namun juga bisa menghindarinya, salah satu situs kesehatan yang memberikan informasi yang lengkap tentang covid-19 ini adalah halodoc.com situs ini juga menyediakan berbagai fasilitas lengkap yang bisa kita manfaatkan dengan sangat mudah, ada juga fitur konsultasi langsung dengan dokter.